Open Data Labs - Web Foundation

  • Labs
  • Blog
  • Proyek
  • Sumber
  • Hubungi Kami
  • Indonesia
    • English

“For Everyone”: Nonton Bareng dan Diskusi tentang Sejarah dan Masa Depan World Wide Web

December 5, 2017 by Open Data Labs Leave a Comment

Pada tanggal 13 Desember, kami akan menyelenggarakan acara nonton bareng dan diskusi tentang masa lalu, sekarang dan masa depan World Wide Web. Acara ini, gratis dan terbuka untuk umum, akan berlangsung di Ruang Serbaguna Kementerian Komunikasi & Informatika di Jakarta, dan terselenggara atas kolaborasi dengan Kementerian Kominfo, #SiberKreasi, ICT Watch dan Indonesia Internet Governance Forum.

Ketika Sir Tim Berners-Lee menemukan World Wide Web pada tahun 1989, dia membayangkan sebuah ruang universal dimana siapapun dan dimanapun bisa membuat ide mereka menjadi nyata tanpa harus membayar atau meminta izin terlebih dahulu. Sir Tim memberikan Web secara gratis kepada dunia – dan sekarang semuanya tergantung pada kita untuk memastikan bahwa Web tetap menjadi “milik semua”.

Diawal tahun ini, Sir Tim telah menyampaikan tiga tantangan utama yang mengancam masa depan Web yang terbuka. Di Indonesia, kita juga mengalami peningkatan tren yang mengkhawatiskan, misalnya penyebaran informasi palsu melalui internet, cyber-bullying, dan lemahnya perlindungan dan pengendalian data pribadi.

Setelah pemutaran film ForEveryone.Net – film dokumenter singkat lengkap dengan subtitle bahasa Indonesia yang bercerita tentang bagaimana Sir Tim menemukan Web dan tantangan-tantangan dalam menjaganya terbuka untuk semua orang – akan ada diskusi tentang bagaimana kita bisa bekerja bersama untuk melindungi Web yang kita inginkan.

Presiden & CEO Web Foundation, Adrian Lovett, akan terlibat dalam diskusi ini, bersama para panelis lainnya, Semuel Abrijani Pangerapan, Dirjen Aptika Kementerian Kominfo, Shinto Nugroho, Head of Public Policy and Government Relations dari Google Indonesia, dan Eko Septiaji, Kepala Masyarakat Anti Fitnah Indonesia.

Dalam refleksi-nya tentang masa depan Web sebelum acara, Presiden & CEO Web Foundation Adrian Lovett mengatakan:

“Saya yakin bahwa aktivis, pengusaha, pembuat kebijakan dan pengguna internet dimanapun bisa menemukan solusi kreatif untuk isu-isu yang saat ini kita hadapi. Ini tidak akan mudah dan akan ada banyak rintangan yang menghadang. Namun kita bisa membangun Web yang kita inginkan, sebuah Web yang layak untuk semua. Mari bekerja sama untuk mewujudkannya.”

Silakan daftar dan ikuti dialog untuk membangun Web yang kita inginkan. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi Louis Susanty melalui louis@webfoundation.org

Pantau kami di Twitter @ODLabJkt untuk mendapat update secara live pada 13 Desember.

Filed Under: Blog, Events, Freedom of Information, Jakarta Lab, Uncategorized @id, Web Foundation Tagged With: film, for everyone, net neutrality, privacy

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search

Archives

  • December 2018
  • November 2018
  • October 2018
  • September 2018
  • August 2018
  • July 2018
  • June 2018
  • May 2018
  • April 2018
  • March 2018
  • February 2018
  • January 2018
  • December 2017
  • November 2017
  • October 2017
  • September 2017
  • August 2017
  • July 2017
  • June 2017
  • May 2017
  • April 2017
  • March 2017
  • February 2017
  • December 2016
  • November 2016
  • October 2016
  • September 2016
  • August 2016
  • July 2016
  • June 2016
  • May 2016
  • April 2016
  • March 2016
  • February 2016
  • December 2015
  • November 2015
  • October 2015
  • May 2015
  • April 2015
  • March 2015
  • February 2015
  • January 2015
  • December 2014
  • October 2014

Jln. Kudus No. 3, Menteng, Jakarta 10310           @ODLabJkt           Open Data Lab Jakarta           Open Data Lab Jakarta          Privacy Policy


© 2008–2025 World Wide Web Foundation. This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.